-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

PRODUK™



  • DOC ARAB
  • Ayam kampung petelur yang lebih populer disebut ayam arab ini memiliki produktifitas telor yang lebihtinggi dari ayam kampung pada umumnya dan tidak memiliki sifat mengeram, sehingga menjadi primadona peternak ayam kampung petelur. 


  • DOC Ayam Kampung
  • Produk ayam kampung kami didapatkan dari pemubidadayaan ayam kampung asli yang dipelihara secara umbaran oleh kelompok tani maupun peternakan rakyat. Dengan seleksi yang ketat dari segi kualitas dan kemurnian menghasilkan bibit berkualitas tanpa campuran ayam jenis l6ain.


  • DOD Itik Mojosari
  • * jantan dan betina dijual terpisah
  • Produk itik Mojosari dikenal sebagi itik dwifungsi yaitu sebagai pedaging sekaligus petelor yang baik. Untuk produk bibit itik dipisahkan antara jantan jantan dan betina, hal ini memudahkan pembeli untuk menentukan tujuan pembesaran itik sebagai petelur (betina) atau pedaging (jantan)

  • DOQ Burung Puyuh
  • * jantan dan betina dijual terpisah
  • Pemeliharaan indukan burung puyuh di farm kami dilaksanakan dengan intensif dan menerapkan program vaksin yang ketat, sehingga menjamin bibit burung puyuh dari SRF memiliki kualitas unggul dan terhidar dari kontaminasi penyakit bawaan (dari induk). Produk ini telah melalui proses sexing (jantan dan betina terpisah)




  • DOD Itik Hibrida
  • DOD Hibrida kami menggunakan induk itik Peking, produk ini dikhususkan untuk pedaging. Itik hibrida memiliki warna yang bervariasi (hitam, coklat, putih). Kelebihan produk ini dibandingkan itik lokal adalah lebih cepat besar dan waktu panen yang lebih singkat.
  • Mesin Potong Paruh (DEBEAKER)
  • Mesin potong paruh digunakan untuk memotong paruh ayam sehingga terbebas dari kanibalisme. Pemotongan paruh pada ayam biasanya ditujukan untuk betina karena memiliki lifecycle yang lebih lama. 

 
Whatsapp-Button