12 Ciri-ciri Indukan Ayam Joper yang Berkualitas Bagus
Ayam joper adalah jenis ayam kampung yang tergolong mudah dalam hal pemeliharaannya. Ayam ini masuk dalam daftar ayam pedaging populer yang sering dikembangbiakkan oleh para peternak di Indonesia.
Tak sedikit orang yang membuka usaha penetasan ayam joper untuk diperjualbelikan, salah satunya hobiternak.com. Di hobiternak.com DOC joper yang di sediakan berkualitas bagus dan berasal dari persilangan yang juga mempunyai kualitas yang unggul. Jadi bibit yang dihasilkan juga akan unggul.
Peluang usaha ternak ayam ternyata cukup besar. Keberhasilan dalam beternak bisa kita lihat dari manajemen pemeliharaannya. Dalam hal pemilihan indukan untuk ayam kampung asli maupun untuk ayam kampung super atau indukan ayam joper pada dasarnya sama saja.
Ayam joper (kampung super) berasal dari persilangan ayam bangkok/ayam kampung jantan dengan ayam petelur betina. Sedangkan untuk ayam kampung asli bukan berasal dari persilangan, jadi masih asli semua. Di situ lah letak perbedaan ayam kampung super dengan ayam kampung asli.